Kamis, 09 April 2020

Pengantar Komputasi Modern - Cloud Computing Google dan Amazon


1. Google
Google menyediakan banyak layanan virtual seperti Email dengan Gmailnya , Layanan penyimpanan cloud dengan Google Drive, dan penyedia layanan Cloud computing dengan Google Cloud
  • Gmail, sebuah layanan email yang banyak digunakan masyarakat.
  • Drive, layanan cloud storage untuk menyimpan data secara online sehingga data tidak perlu disimpan di storage fisik
  • Google Cloud, layanan Cloud computing yang di sediakan google untuk melayanani developer dalam penggunaan seperti Web service, Machine learning, deployment dan lainnya.
Sasaran pasar dari google cukup luas beberapa diantaranya : 
  • Masyarakat dalam penggunaan fungsi seperti email, storage online dan layanan tambahan pada ponsel android.
  • Perusahaan dan startup, Google memiliki layanan yang ditujukan kepada perusahaan seperti google suite untuk mempersonalisasi email sesuai dengan profil perusahaan.
  • Developer, layanan dari google yaitu google cloud menyasar pengembang dari aplikasi atau website untuk menghosting atau mengembangkan aplikasinya menggunakan layanan yang tersedia di google cloud
2. Amazon
Amazon adalah penyedia e-commerce terbesar didunia dengan berbagai layanan Cloud yang banyak digunakan seperti AWS (Amazon Web Service) yang menyediakan layanan Cloud computing untuk implementasi Machine learning, intenet of thing dan juga storage. Amazon juga menyediakan layanan video streaming dengan fitur amazon prime.
  • AWS adalah layanan cloud computing yang disediakan Amazon untuk para developer yang membutuhkan cloud computing untuk masalah seperti machine learning, internet of thing, aplikasi perusahaan dan lainnya.
  • Amazon prime adalah layanan streaming film yang disediakan amazon dalam memenuhi permintaan pasar terhadap penyediaan layanan video on demand
Sasaran pasar dari Amazon antara lain:
  • Masyarakat, amazon menargetkan masyarakat sebagai pangsa pasar dari layanan e-commercenya dan juga layanan video streaming prime amazon.
  • Developer, layanan dari amazon yaitu AWS menargetkan pengembang dari aplikasi atau website untuk mengembangkan aplikasinya menggunakan layanan dari AWS seperti machine learning dan internet of thing
  • Perusahaan, Amazon menargetkan perusahaan untuk menggunakan layanan dari AWS yaitu analitik, karena dalam perusahaan sebuah analisis data sangat diperlukan untuk menentukan keputusan perusahaan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar